Restoran Cepat Saji Tembus Pandang

Written By Unknown on Rabu, 10 April 2013 | 09.37

BATUMI, KOMPAS.com - Bentuknya unik dan memiliki fungsi ganda. Sebagai tempat makan sekaligus stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU). Sayangnya, sejak pembukaannya pada awal 2013, restoran waralaba cepat saji tersebut tidak hanya menuai pujian, namun juga keluhan.

Mengapa dipuji? Restoran yang berada di Batumi, Republik Georgia ini juga mengadopsi konsep tak biasa pada bangunannya. Bentuknya yang asimetris dan unik menggugah perhatian publik. Bahkan ia telah menjadi salah satu tujuan wisata resmi di kota kecil ini. Gedung yang dirancang Giorgi Khmaladze, tersebut berada di atas tanah seluas 1.200 meter persegi.

Dalam proses pembangunannya, sang arsitek ingin menyembunyikan keadaan lalu lintas dari dalam restoran. Sehingga pengunjung dapat menikmati makan tanpa pusing mendengar jeritan klakson kendaraan serta bisingnya lalu lintas.

Untuk mewujudkan hal itu, Giorgi menggunakan 460 panel kaca di sekeliling bangunan restoran. Panel-panel kaca yang memiliki bentuk hampir tidak beraturan, seolah membentuk sebuah berlian yang transparan. Pengunjung dapat menikmati pemandangan dari dalam restoran, sebaliknya orang yang berada di luar restoran juga dapat melihat apa yang terjadi di dalam.

Bukan hanya bentuknya yang menarik perhatian pengunjung. Restoran ini juga memiliki semacam kolam ikan dan taman dalam ruang yang mampu membuat pengunjung nyaman menyantap makanannya.

Sayangnya, meski banyak yang menyukai konsep interior beserta taman yang ada di dalamnya, restoran khusus burger ini juga menuai keluhan. Lewat situs dan aplikasi Foursquare, pengunjung mengeluhkan daya tampung yang terbatas, sampah berserakan, dan karyawan yang tidak fasih berbahasa Inggris. Selain itu, mereka juga mengeritik harga makanan yang lebih mahal dibandingkan restoran lain serta tidak adanya es teh.

Restoran-restoran cepat saji milik salah satu waralaba terbesar di dunia tersebut memang tidak dibangun seragam. Selain di Republik Georgia, New Zealand dan daerah Roswell di New Mexico juga memiliki bentuk yang unik.


Anda sedang membaca artikel tentang

Restoran Cepat Saji Tembus Pandang

Dengan url

http://propertielit.blogspot.com/2013/04/restoran-cepat-saji-tembus-pandang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Restoran Cepat Saji Tembus Pandang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Restoran Cepat Saji Tembus Pandang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger