Pekalongan Punya Hotel Berbintang

Written By Unknown on Rabu, 08 Mei 2013 | 09.37

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah Purwokerto yang diramaikan kehadiran hotel berbintang macam Aston dan Horison, kini Pekalongan yang mendapat giliran. Di kota yang beken dengan sentra industri batik rumahan ini, Metropolitan Golden Management (MGM) resmi menghadirkan hotel Horison.

Ini merupakan fasilitas akomodasi berkelas bintang tiga yang dikelola jaringan hotel nasional dengan jumlah kamar standar 102 unit dan tipe suites. Hotel yang berlokasi di Jl Gadjah Mada ini dilengkapi dengan kolam renang, ruang pertemuan, restoran dan lounge. Horison Pekalongan akan beroperasi secara resmi pada Juni 2013, menambah koleksi hotel berbintang yang lebih dulu beroperasi di kota ini. Bedanya, hotel berbintang eksisting dikelola jaringan lokal.

Selanjutnya, menurut Corporate PR MGM Indira Ratu Patimasang,  pihaknya juga akan membuka Horison Ultima RISS Gowongan Jogja, @HOM Platinum Gowongan Jogja dan @HOM Semarang.

Saat ini, MGM mengelola 16 hotel yang tersebar di seluruh Indonesia. Antara lain Horison Ultima Bekasi, Horison Ultima Bandung, Horison Ultima Makassar, Horison Ultima Purwokerto, Horison Semarang, Horison Kendari, Horison Bogor, Horison Jayapura, Horison Seminyak, Horison Villa & Golf Gambir Anom Solo, Horison Berastagi, Plaza Inn Kendari, Aziza Pekanbaru, Red Dot Hotel Bangka, @HOM Hotel Tambun Bekasi, dan @HOM Premiere Adisucipto Jogja.

Hingga 2015 mendatang, mereka menargetkan dapat membuka 60 hotel berbagai kelas, mulai hotel bujet hingga bintang 4.


Anda sedang membaca artikel tentang

Pekalongan Punya Hotel Berbintang

Dengan url

http://propertielit.blogspot.com/2013/05/pekalongan-punya-hotel-berbintang.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pekalongan Punya Hotel Berbintang

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pekalongan Punya Hotel Berbintang

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger